PD IPM Tulang Bawang Mendelegasikan Kader Terbaiknya ke PKMTM III PW IPM Lampung

 



Tulang Bawang — Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Tulang Bawang mendelegasikan kader terbaiknya, Budi Saputra, untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Kader Madya Taruna Melati (PKMTM) III yang diselenggarakan oleh Pimpinan Wilayah IPM (PW IPM) Lampung.

Kegiatan PKMTM III tersebut dilaksanakan di Way Bungur, Kabupaten Lampung Timur, selama tujuh hari, mulai 8 hingga 14. PKMTM III merupakan jenjang kaderisasi tingkat madya yang bertujuan memperkuat ideologi, kepemimpinan, serta kapasitas intelektual kader IPM agar siap mengemban peran strategis di persyarikatan maupun masyarakat.

Pendelegasian Budi Saputra menjadi wujud komitmen PD IPM Tulang Bawang dalam menyiapkan kader yang unggul, militan, dan berkemajuan. Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta mampu menyerap nilai-nilai kaderisasi serta mengimplementasikannya dalam gerakan IPM di tingkat daerah.

Menariknya, PKMTM III PW IPM Lampung tahun ini diketuai oleh Wanda, yang juga merupakan Bendahara PD IPM Tulang Bawang. Hal tersebut menjadi kebanggaan tersendiri bagi PD IPM Tulang Bawang karena turut berkontribusi langsung dalam kepanitiaan kaderisasi tingkat wilayah.

Dalam keterangannya, Budi Saputra menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung keikutsertaannya dalam kegiatan tersebut.
“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ayahanda dan Ibunda Muhammadiyah serta ‘Aisyiyah yang telah mensuport dan mendukung keikutsertaan saya dalam kegiatan PKMTM III PW IPM Lampung,” ujar Budi.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para pembina serta almamaternya.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Kakanda Joko Riyanto yang senantiasa mendukung dan membimbing saya untuk terus berproses serta mengikuti kaderisasi, baik formal maupun nonformal, di Ikatan Pelajar Muhammadiyah. Tak lupa, terima kasih saya sampaikan kepada almamater tercinta Pondok Pesantren Modern MBS Tulang Bawang yang telah banyak mengajarkan ilmu pengetahuan, keorganisasian, serta nilai-nilai perjuangan IPM,” lanjutnya.

Melalui PKMTM III ini, diharapkan lahir kader-kader madya IPM yang memiliki integritas, militansi, dan kepemimpinan yang kuat guna melanjutkan estafet perjuangan Ikatan Pelajar Muhammadiyah di masa mendatang.

Editor: Joko

Posting Komentar

0 Komentar